Senin, 07 November 2016

Blackberry DTEK50, Tawarkan Keamanan Kelas Profesional

Advertisement


Setelah peluncuran Backberry Priv yang dapat dibilang gagal di pasaran, kini Backberry tidak lagi memproduksi perangkat ponsel cerdas sendiri. Melalui pihak ketiga Balckberry bekerja sama untuk membuat seri ponsel berbasis android terbaru yang bernaman Blackberry DTEK50. Blackberry DTEK50 merupakan ponsel rebrand dari Acatel Idol 4, sehingga membawa revolusi baru pada ponsel berbasis Android.


Kolaborasi antara Balckberry dengan Android ini menghasilkan suatu sistem keamanan yang tinggi dan di klaim melebihi tingkat keamanan yang di tawarkan Blackberry Priv. Nama DTEk sendiri diambil dari nama aplikasi yang mampu melindungi data smartphone dari serangan virus yang umum muncul pada ponsel berbasis Android.


Blackberry DTEK50
Rp 4.300.000
Body
  • Display 5,2”
  • Tipe layar IPS capacitive touch
  • Resolusi 1080 x 1920
  • Dimensi 147 x 72,5 x 7,4 mm
  • Berat 135 gram
Hardware
  • Chipset Snapdragon 612 Octa-core 1,5 GHz
  • RAM 3 GB
  • Memory Internal 16 GB
  • Memory eksternal Up to 256 GB
  • Baterai 2610 mAh
Kamera
  • Kamera belakang 13 MP LED Flash & Auto Fokus
  • Kamera depan 8 MP
Konektivitas
  • Dual SIM Hybird
  • Jaringan 4G/ HSDPA/ 3G
  • Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac
  • Wi-Fi Hotspot
  • Bluetooth V 4.2
Fitur
  • Quick Charge 2.0
  • Sensor Gyroscope
  • Sensor Proximity
  • Compass
Software
  • Android V 6.0 Marshmallow

Balckberry DTEK50 hadir dengan banderol harga yang cukup terbilang mahal. Hal ini di lihat dari spesifikasi hardware yang ditanamkan. Namun, apakah fitur keamanan yang ditawarkan Blackberry DTEK50 layak untuk dibanderol dengan harga tinggi ?

1. Tawarkan Keamanan

Blackberry DTEK50 diklaim sebagai smartphone teraman saat ini, didukung dengan sistem operasi open source Android dengan 3 lapis pertahanan, mulai dari booting aman, aplikasi checker yang dapat melindungi ponsel dari aplikasi berbahaya, serta perlindungan virus yang dapat merusak dan menerobos system. Blackberry DTEK50 dapat melindungi data dengan meng-enskripsi data pengguna seperti musik, foto, identitas pengguna, email, dan informasi perbankan.

Keamanan Blackberry DTEK50 Kelas Profesional

Dengan aplikasi DTEK, pengguna dapat mengakses, memeriksa dan memperbaiki keamanan pada ponsel. Aplikasi ini pun dapat memberikan hak akses penuh terhadapat semua aplikasi yang terinstal di dalam ponsel, sehingga pengguna dapat menghapus aplikasi yang dianggap berbahaya.

Namun sayang, keamanan Blackberry DTEK50 terasa kurang maksimal, ini dikarenakan fitur Fingerprint yang tidak disematkan pada ponsel ini. Dengan harga 4 jutaan seharusnya Blackberry DTEK50 sudah dibekali dengan fingerprint yang merupakan gerbang pertama pertahanan dari tangan-tangan jahil.

2. Body Ringan

Masuk pada segmen mid-end, Balckberry DTEK50 hadir dengan desain yang terbilang menarik, meski body ponsel tidak menggunakan material metal, namun ponsel ini mampu menampilkan body yang menawan dengan tampilanya yang slim. Bobot ponsel ini pun cukup ringan, fram metal yang sangat elegan, dapat memberikan kenyamanan pada penggunanya.

Berbeda dengan ponsel android pada umumnya, Blackberry DTEK50 hadir dengan tombol shortcut. Tombol ini berfungsi sebagai jalan pintas untuk mengakses aplikasi yang di anggap penting. Pengunanya pun dapat mengatur aplikasi mana sajay ang ingin diakses cepat. Selain itu tombol ini pun dapat mematikan nada ketika ada panggilan masuk.

Dari hasil pengujian menggunakan 4 aplikasi benchmark, secara garis besar ponsel ini memiliki kinerja yang sangat baik. Tak hanya memiliki skor tinggi, ponsel ini secara tertulis dapat mengakomodir semua kebutuhan penggunanya.

Tes Benchmark Blackberry DTEK50
Aplikasi Benchmark
Skor
NenaMark 2
60.1 Fps
Quadrant Standard
17821
Antutu V 6.2
39873
GeekBench 4

CPU

Singgle – Core
627
Multi – core
1742
Compute
1457

Dari game yang membutuhkan grafis yang tinggi atau yang membutuhkan kualitas layar yang baik, Blackberry DTEK50 dapat menangani semua kebutuhan itu dengan baik tanpa ada lag yang berarti.

Namun dari semua hardware yang ada, pada sektor daya terasa sangat minim. Balckberry hanya memberikan kapasitas baterai 2600 mAh. Sehingga perangkat ini tidak dapat  di gunakan dalam waktu yang lama secara nonstop.

3. Kesimpulan

Hadir untuk pengguna yang menginginkan smartphone yang mempunyai keamanan plus, untuk melindungi data dari semua ancaman yang berdampak merugikan, Balckberry DTEK50 dapat menjadi pilihan menarik anda. Ponsel ini pun dapat mensuport kebutuhan lainya seperti bermain game, atau beraktivitas di media sosial.


EmoticonEmoticon